Universitas Negeri Padang (UNP) merupakan Universitas dengan akreditasi institusi predikat A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT).

Saat ini UNP memiliki 8 fakultas dengan program studi jalur kependidikan dan non kependidikan yang telah terakreditasi dari BAN PT. Tenaga pengajar berkualifikasi S2 dan S3 lulusan luar dan dalam negeri yang telah berpengalaman. Proses belajar dan pembelajaran ditunjang dengan fasilitas laboratorium yang modern dan terlengkap di Sumatera Barat.

UNP berkomitmen menghasilkan tenaga profesional yang bermoral dan agamis di bidang pendidikan, ilmu pengetahuan, teknologi, olahraga dan seni.